Liga PGRI Distrik Jatisrono Dimulai, PGRI Sidoharjo Menang di Laga Pembuka

- Penulis

Rabu, 23 Oktober 2024 - 08:44

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Liga PGRI Distrik Jatisrono resmi dimulai dengan PGRI Cabang Jatiroto sebagai tuan rumah. Acara yang berlangsung di lapangan sepak bola Jatiroto ini dibuka oleh Camat Jatiroto, Miran. Dalam sambutannya, Miran menyampaikan apresiasi kepada PGRI Distrik Jatisrono yang secara rutin mengadakan kegiatan ini. Menurutnya, liga ini merupakan wadah yang baik untuk mempererat tali silaturahmi dan kekeluargaan antar guru di Distrik Jatisrono. Ketua PGRI Cabang Jatiroto, Hery Suryanto, juga menyampaikan harapannya dalam sambutan pembukaan. Ia mengatakan bahwa Liga PGRI di Jatiroto ini sudah memasuki edisi ketiga dan berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung secara rutin setiap tahun. “Ini adalah ajang yang sangat positif untuk memperkuat kebersamaan di antara para guru” tambahnya.

Baca Juga :  Setyo dan Imron Daftar Cabup Cawabup di KPU Wonogiri

Turnamen ini akan berlangsung dari tanggal 22 Oktober hingga 1 November 2024, melibatkan tim-tim dari berbagai cabang PGRI di Distrik Jatisrono. Pada partai pembuka, tim PGRI Jatipurno harus mengakui keunggulan PGRI Sidoharjo dengan skor telak 3-0. Serangan dari tim PGRI Sidoharjo yang dikomandoi Gery, Idrus, dan Doni sejak awal pertandingan terus meneror pertahanan PGRI Jatipurno. Gol-gol dari ketiga pemain ini tak mampu dihalau oleh pertahanan lawan. Kombinasi serangan cepat dan umpan terukur membuat lini tengah PGRI Jatipurno kerepotan sepanjang laga.

Baca Juga :  Tarso-Teguh Resmi Daftar ke KPU Wonogiri

Kekalahan ini membuat PGRI Jatipurno harus bekerja keras di pertandingan selanjutnya untuk mengamankan posisi di turnamen ini. Sementara, kemenangan telak PGRI Sidoharjo menjadi modal berharga untuk melangkah ke babak berikutnya. Liga ini diperkirakan akan semakin seru dengan persaingan yang ketat di antara tim-tim guru dari berbagai wilayah. RSy

Berita Terkait

Pemerintah Kecamatan Girimarto Sukses Gelar Musrenbang
KSPPS BMT Sejahtera Mandiri Sukses Gelar RAT
Benarkah Nasi Ater-ater Kondangan Penyebab Keracunan di Sidoharjo?
SMPN 2 Karangtengah Meriahkan Pasar Rakyat dan Gelar Budaya di Monumen Jenderal Soedirman
Polemik Mundurnya 35 Ketua RT dan RW di Desa Jatisari Berakhir Damai
Bulan Depan Wonogiri Punya Bupati dan Wakil Bupati Baru
Kolaborasi Indah Lestarikan Alam antara SMPN 4 Karangtengah dengan Pemerintah Desa Jeblogan
Kental Nuansa Budaya, MKKS Solo Raya di Wonogiri Sukses Digelar
Berita ini 126 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:36

Pemerintah Kecamatan Girimarto Sukses Gelar Musrenbang

Minggu, 2 Februari 2025 - 10:00

KSPPS BMT Sejahtera Mandiri Sukses Gelar RAT

Selasa, 28 Januari 2025 - 04:55

Benarkah Nasi Ater-ater Kondangan Penyebab Keracunan di Sidoharjo?

Senin, 27 Januari 2025 - 07:51

SMPN 2 Karangtengah Meriahkan Pasar Rakyat dan Gelar Budaya di Monumen Jenderal Soedirman

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:22

Bulan Depan Wonogiri Punya Bupati dan Wakil Bupati Baru

Berita Terbaru

Daerah

KSPPS BMT Sejahtera Mandiri Sukses Gelar RAT

Minggu, 2 Feb 2025 - 10:00