Luar Biasa, SMPN 2 Girimarto Gondol 17 Piala FTBI 2024

- Penulis

Rabu, 18 September 2024 - 19:16

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SMPN 2 Girimarto berhasil menggondol 17 piala Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) 2024. SMP peraih predikat Sekolah Berkemajuan Terbaik Kemendikbud RI ini sukses memboyong 11 piala di seleksi FTBI tingkat Subrayon 04 Jatisrono dan 6 piala di FTBI tingkat Kabupaten Wonogiri.

Guru Bahasa Jawa SMPN 2 Girimarto, Yheni Tunggal Mring Astuti, menyatakan 11 prestasi yang diraih di tingkat subrayon adalah juara 1 pidato putra, juara 1 pidato putri, juara 1 menulis dan membaca aksara Jawa putri, juara 2 menulis dan membaca aksara Jawa putri, juara 1 membaca geguritan putra, juara 1 membaca geguritan putri, juara 2 mendongeng putra, juara 2 macapat putra, juara 1 menulis cerkak putra, juara 2 ndhagel ijen putra, dan juara 1 ndhagel ijen putri.

Baca Juga :  MGMP Matematika SMP Subrayon 04 Jatisrono Gelar Berbagi Praktik Baik

Kepala SMPN 2 Girimarto, Agus Dwianto, menjelaskan sekolah terus memberikan dukungan penuh di ajang FTBI ini. Menurut Agus, dukungan yang diberikan sangat dirasakan oleh para siswa.

“Dengan dukungan penuh yang diberikan, para siswa termotivasi untuk tampil terbaik di ajang FTBI ini,” ungkap Agus.

Agus mengapresiasi prestasi yang diraih para siswa. Menurut Agus, 6 piala yang diboyong dari ajang FTBI tingkat Kabupaten Wonogiri adalah juara 1 menulis dan membaca aksara Jawa putri, juara 1 menulis cerkak putra,juara 1 ndhagel ijen putra, juara 2 menulis dan membaca aksara Jawa putra, juara 2 mendongeng putra, dan juara 2 geguritan putra. Agus berharap, para siswa yang bakal bertanding di tingkat provinsi dapat menorehkan prestasi gemilang.

Baca Juga :  Jadi Anak Bahagia Bersama Raisa di SDN 3 Ngadirojo Lor

Ajang kompetisi bahasa Jawa di tingkat kabupaten ini digelar Rabu (18/09/2024) di SMPN 1 Wonogiri. Setiap cabang lomba FTBI tingkat Kabupaten Wonogiri diikuti 10 SMP peraih juara 1 dan juara 2 di tingkat subrayon.

Berita Terkait

SDN 1 Jatipurno Sukses Gelar Kegiatan Peringatan Isra’ Mi’raj 2026
Visitasi SMPN 2 Girimarto di SMPN 1 Ngadirojo Sukses Digelar
Penuh Antusias, Guru SMPN 1 Ngadirojo Berlatih Penggunaan IFP
Karya dari Pelosok Karangtengah pada Hari Guru Nasional 2025
Outbond LDK OSIS SMPN 2 Girimarto Sukses Digelar
Talkshow dan Showcase Pembelajaran Mendalam Kelas SMPN 1 Ngadirojo Sukses Digelar
Lagi, SMPN 2 Girimarto Borong 15 Piala FTBI
Pulang Sekolah Bawa Ilmu, Titipkan Sampah Dulu: Samipolah SD Negeri 1 Cangkring
Berita ini 684 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 17 Januari 2026 - 20:25

SDN 1 Jatipurno Sukses Gelar Kegiatan Peringatan Isra’ Mi’raj 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 - 18:40

Visitasi SMPN 2 Girimarto di SMPN 1 Ngadirojo Sukses Digelar

Senin, 22 Desember 2025 - 10:24

Penuh Antusias, Guru SMPN 1 Ngadirojo Berlatih Penggunaan IFP

Kamis, 6 November 2025 - 20:12

Outbond LDK OSIS SMPN 2 Girimarto Sukses Digelar

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 13:46

Talkshow dan Showcase Pembelajaran Mendalam Kelas SMPN 1 Ngadirojo Sukses Digelar

Berita Terbaru

Daerah

Sah, 2.210 PPPK Paruh Waktu Terima SK

Kamis, 4 Des 2025 - 11:03